Tanaman Genjer Dan Manfaat Yang Terkandung Didalamnya -- Oleh Mang Cocon


https://teradisisehat.blogspot.com
Tanaman genjer adalah tanaman yang sangat di musuhi oleh petani di sawah, populasi tanaman genjer sangat cepat dan dapat menjadi gulma di sawah.
Tanaman genjer dapat di sebut dengan sayuran geratis sebab genjer mudah di dapatkan di sawah-sawah rawa, dan bahkan bisa sengaja di tanam di pinggir kolam.


Genjer Limnocharis flava dan juga memiliki nama lain yaitu haleyo di daerah batak, eceng malayu.
Genjer adalah tanaman tahunan dan bisa mencapai tinggi 1/2 meter tidak mengapung berwarna hijau dan berdiri tegak dan terbenam didalam lumpur.
Genjer adalah merupakan tanaman yang berbunga kuning dan berbunga sepanjang tahun, perkembang biakan genjer dapat di lakukan secara vegetatif walaupun bijinya bisa di tanam.

Kandungan yang terdapat dari daun genjer

Walau tanaman genjer sebagai tanaman penggangu tanaman padi di sawah, namun tanaman genjer memiliki kandungan nutrisi yang sangat bermanfaat bagi tubuh.

Berikut kandungan nutrisi dalam tanaman genjer :

  1. Energi
  2. Protein
  3. lemak
  4. Karbohidrat
  5. Kalsium 
  6. Fosfor
  7. Zat besi
  8. Vitamin B1
Selain kandungan di atas ada juga kandungan lain seperti serat danjuga flovanoid dan Polivenol yang terkandung pada daun genjer, sedangkan zat yang terkandung pada bunga genjer adalah Kardenolin.
Dari semua kandungan di atas adalah zat yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita dan juga bila anda ingin menkonsumsi genjer harus mengetahui tentang asal usulnya.

Kenapa kita harus mengetahui asal tanaman itu berasal ?
Apakah tanaman genjer yang di konsumsi itu dari tempat yang bersih atau sehat ?

Pertanyaan di atas adalah benar, sebab tanaman genjer bila kita konsumsi dari tempat yang bnyak kandungan logam berat maka akan berbahaya bagi kesehatan kita.

Lalu kenapa seperti itu?

Karena tanaman genjer sangat mudah menyerap kandungan-kandungan yang ada di mana dia hidup, seperti kandungan besi dan logam yang berbahaya.

 Manfaat daun genjer

Dulu tnaman genjer di anggap tanaman liar dan di manfaatkan sebagai pakan ternak, dibalik itu tanaman genjer tersimpan beberapa manfaat yang berguna bagi kesehatan manusia.

Berikut manfaat dari tanaman genjer :

1.  Memperkuat tulang

Kandungan Kalsium dan Fosfor yang terkandung pada tanaman genjer memiliki pungsi untuk meningkatkan kesehatan tulang dan pada anak- anak sangat baik untuk pertumbuhan tulang dan gigi sedangkan pada orang dewasa memiliki pungsi untuk mencegah terjadinya penyakit oesteoporosis.

2.  Menjaga kesehatan pencernaan

Kandungan serat pada tanaman genjer sangat penting bagi kesehatan pencernaan anda dan genjer dengan kandunganya dapat memperlancar BAB dan menjaga dari serangan penyakit sembelit.

3.  Mejaga dari resiko kangker

Kandungan polifenol yang terdapat pada tanaman genjer sebagai Anti-oksidan yang berfunsi menjaga tubuh kita dari serangan radikal bebas yang memicu terjadinya kangker.

4.  Sebagai sumber energi

Dalam tanaman genjer memiliki kandungan lemak baik yang bisa di manfaatkan oleh tubuh untuk di jadikan cadangan energi bila seandainya tubuh membutuhkanya.

5.  Peremajaan sel tubuh

Kandungan nutrisi yang ada didalam tanaman genjer yaitu protein sangat bermanfaat untuk peremajaan sel-sel yang sudah rusak, maka untuk itu dengan mengkonsumsi tanaman genjer dengan secara rutin sel-sel yang sudah mati akan dengan cepat di remajakan kembali.

6.  Untuk penambah napsu makan

Untuk pemanfaatan daun genjer untuk penambah napsu makan, bisa anda lakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut :

Yang pertama ambil daun genjer secukupnya sesuai dengan kebutuhan dan kemudian cuci sampai bersih dan kemudian kukus sampai setengah matang.
Untuk pengambilan manfaatnya cukup mengkonsumsinya sebagai lalapan.


Demikian bahasan tentang tanaman genjer semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan untuk meningkatkan kesehatan anda.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang manfaat yang lainya silahkan kunjungi  HALAMAN INI.

1 komentar:

  1. Selamat Kepada Member Setia Arena Domino, Di Tunggu Withdraw Selanjutnya
    Ingin Main Games Kartu Poker Dengan Uang Asli ?
    Tapi Gak Tau Situs Online Yang Terpercaya?
    Yuk Daftar Poker Online Di : http://bit.ly/2s7eRj2
    Minimal Deposit & Withdraw Hanya 20RB
    Rollingan Mingguan Terbesar 0.5%
    Bonus Refferal 20% Seumur Hidup
    Untuk Info Lebih Lengkap : http://bit.ly/2s7eRj2

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.